Jurnal Informatika dan Rekayasa Elektronik
Vol. 5 No. 2 (2022): JIRE Nopember 2022

RANCANG BANGUN TOKO ONLINE PADA BRAND BITMORIES MENGGUNAKAN CODEIGNITER

Muhammad Imam Gozali Gozali (Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang)
Dwi Budi Santoso (Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2022

Abstract

Brand Bitmories adalah sebuah produk lokal yang menjual pakaian yang menawarkan suatu produk yang unggul dengan kualitas yang baik. Mekanisme penjualan yang dipakai Brand Bitmories saat ini masih menggunakan cara tradisional, yaitu pembeli langsung datang ke penjual dan dengan menggunakan media sosial untuk membeli produk. Masalah ini dirasa sangat menghambat perkembangan Brand Bitmories, oleh karena itu adanya peningkatan penjualan yang signifikan mengharuskan usaha ini untuk mencoba peluang bisnis secara online melalui pemanfaatan web e-commerce menggunakan codeigniter. CodeIgniter sendiri merupakan sebuah framework berbasis PHP yang kuat dengan footprint yang sangat kecil dan dibangun untuk pengembangan yang membutuhkan toolkit sederhana dan elegan untuk membuat web dengan fitur lengkap. Penggunaan CodeIgniter juga akan menghasilkan suatu struktur pemrograman yang sangat rapi, baik dari segi kode maupun struktur file phpnya. Sistem dibangun menggunakan web php dan MySql untuk mengelola database yang ada. Hasil akhir dari.penelitian ini adalah.sebuah.sistem e-commere.pada Brand Bitmories yang dapat membantu.dan mempermudah berbagai.kegiatan penjualan. Kesimpulan dari penelitian.ini adalah aplikasi penjualan yang.telah dibuat memberikan kemudahan bagi pemilik untuk mendapatkan laporan yang akurat dan juga dapat membantu pegawai untuk melakukan pencatatan laporan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jire

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JIRE (Jurnal Informatika dan Rekayasa Elektronik) (eISSN: 2620-6900) diterbitkan oleh LPPM STMIK Lombok sebagai wadah untuk mempublikasikan artikel tentang pengetahuan baru dan penelitian dengan isu terkini yang berkaiatan dengan teknologi informasi, dengan topik Networks, Internet and Mobile ...