Dewasa ini dunia pendidikan di Indonesia bahkan di dunia mengalami suatu transformasi yang kompleks, hal ini disebabkan pandemi Covid-19. Pemerintah menganjurkan agar pembelajaran dilaksanakan di rumah masing-masing dengan menggunakan sistem Daring (dalam jaringan) memanfaatkan teknologi dan media pembelajaran yang berkembang saat ini. Penelitian ini berupaya membahas perihal penerapan media audio visual dalam pembelajaran agama di Sekolah Dasar Pelita Bangsa, Denpasar. Data diperoleh melalui observasi, wawancara, studi dokumen, dan studi kepustakaan. Data yang terkumpul kemudian diolah dan disajikan dalam bentuk deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini memberikan kontribusi kepada guru dan orang tua siswa untuk dapat menerapkan media audio visual dalam pembelajaran daring pada siswa-siswi kelas V SD Pelita bangsa. Guru menjelaskan materi melalui media audio visual dengan menggunakan aplikasi zoom meeting, kemudian guru menayangkan materi pelajaran berupa video, gambar, dan rekaman suara. Sekolah dasar patut mengembangkan pola pendidikan yang menyenangkan dengan menggunakan media pembelajaran audio visual agar pembelajaran lebih menyenangkan dan menumbuhkan minat belajar siswa.
Copyrights © 2022