SASTRANESIA: Jurnal Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 10, No 3 (2022): SEPTEMBER 2022

NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM CERITA RAKYAT JAMBI RANGKAYO JAMBI

Lestari Mutiara Pasaribu (Jurusan pendidikan Bahasa dan Sastra Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jambi)
Yundi Fitrah (Jurusan pendidikan Bahasa dan Sastra Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jambi)
Hilman Yusra (lestaripasaribu19@gmail.com)



Article Info

Publish Date
14 Oct 2022

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan, yaitu untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam cerita rakyat Jambi Rangkayo Hitam. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah apa saja nilai-nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam cerita rakyat Jambi Rangkayo Hitam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Data penelitian ini adalah nilai-nilai pendidikan dalam cerita Rakyat Jambi Rangkayo Hitam serta sumber data penelitian ini diperoleh dari buku Rangkayo Hitam. Berdasarkan penelitian ini diperoleh hasil data, yaitu terdapat sembilan nilai pendidikan karakter dalam cerita Rakyat Jambi Rangkayo Hitam dan nilai karakter tersebut diambil dari delapan belas nilai pendidikan karakter menurut Kemendiknas (2010).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

sastra

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Sastranesia adalah jurnal ilmiah bahasa dan sastra Indonesia yang diterbitkan oleh jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP PGRI Jombang. Jurnal sastranesia focus pada kajian bahasa, sastra, dan pengajaran bahasa Indonesia. Jurnal ilmiah ini merupakan kumpulan kajian ilmiah dari civitas ...