J-Dinamika: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 7 No 2 (2022): Agustus

Pengaruh Sistem Informasi Manajemen Terhadap Produktivitas Pekerja Pada PT Pegadaian Persero

I Dewa Gede Rama Purnama Artha Dewa Rama (Unknown)
Nuning Indah Pratiwi (Universitas Pendidikan Nasional)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2022

Abstract

Praktik Kerja Lapangan adalah salah satu dari kegiatan yang sifatnya akademik dan fokusnya pada kredibilitaspengembangan ilmu yang sudah didapat pelajari dalam proses kuliah dan PKL merupakan praktik konkrit. Kegiatan inimeningkatkan pengalaman mahasiswa yang khususnya di Prodi Sarjana S1 dan memberikan cakrawala berfikireksploratif tentang dunia profesional kerja sebelum lulus dari proses kuliah. Pada masa globalisasi saat ini, perusahaanatau organisasi sebagian besar telah menerapkan penggunaan Sistem Informasi Manajemen tujuannya adalah agarperusahaan dapat menjalankan aplikasi sebagai cara mempermudah pekerjaan dalam perencanaan, pengelolaan, danpengawasan seluruh hasil dari kerja untuk agar tercapai tujuan yang diinginkan. Perusahaan yang besar dan sudah berdiri lama umumnya sistem informasi sudah mempunyai struktur dan program dengan sangat baik. Perusahaan yang memakai Sistem informasi Manajemen adalah Perusahaan PT. Pegadain (Persero). Praktik KerjaLlapangan ini bertunuanmengelaborasi pengaruh sistem informasi manajemen terhadap produktivitas pekerja pada PT. Pegadaian Persero. Daribeberapa data dan hasil dari penelitian didasarkan pada hasil kuesioner pada 42 responden dan penelitian terdahulu maka mendapat kesimpulan bahwa Sistem informasi Manajemen pada perusahaan PT. Pegadaian Persero berpengaruh positif terhadap produktivitas pekerjanya dikarenakan sistem informasimasi manajemen dapat memudahkan sebagian besar tugas dar pekerjanya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

j-dinamika

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal J-DINAMIKA ini berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu, diantaranya pertanian, manajemen, teknologi informasi, sosial humaniora, kesehatan, dan semua bidang ilmu lainnya. Bentuk kegiatan pengabdian yang dipublikasikan dapat berupa penerapan ...