Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas model CORE (Connecting, Organizing, Reflecting, Extending) terhadap keterampilan menulis puisi siswa kelas X SMA Negeri Purwodadi. Rumusan masalah penelitian ini adalah Apakah model pembelajaran CORE (Connecting, Organizing, Reflecting, Extending) efektif terhadap keterampilan menulis puisi siswa kelas X SMA Negeri Purwodadi? Metode penelitian yaitu eksperimen semu. Populasinya siswa kelas X IPA dan X IPS SMA Negeri Purwodadi dengan sampel kelas X IPA4 yang diambil secara acak. Teknik pengumpulan data dalam penelitian menggunakan tes pretest dan postest dalam keterampilan menulis puisi. Berdasarkan uji tes postest dan teknik analisis data dengan langkah-langkah: uji normalitas, homogenitas dan uji t. Berdasarkan uji hipotesis, analisis uji t hitung (8.617) ˃ t tabel (2.423) untuk taraf signifikan 1% dan t hitung (8.617) ˃ t tabel (1.684) untuk taraf signifikan 5%, dan dikonsultasikan dengan t tabel dengan (N-1=36-1=35) karena dk = 35 tidak dapat pada tabel maka penulis menggunakan nilai tabel dengan dk = 40 pada taraf signifikan 1% yaitu 2.423 dan taraf signifikan 5% yaitu 1.684. Hal ini menunjukkan bahwa hasil perhitungan t hitung lebih besar dari pada t tabel baik pada taraf signifikasi 1% maupun 5% atau t hitung 8.617 ˃ t tabel 2.423 dan t hitung 8.617 ˃ t tabel 1.684. atau 2.423 < 8.617 ˃ 1.684 hal ini menunjukan bahwa hasil perhitungan t hitung lebih besar dari pada t tabel hal ini berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil penelitian model pembelajaran CORE (Connecting, Organiing, Reflecting, Extending) efektif terhadap keterampilan menulis puisi siswa kelas X SMA Negeri Purwodadi. Kata kunci : Evektifitas, model, CORE (Connecting, Organizing, Reflecting, Extending) menulis puisi
Copyrights © 2021