Masa pandemic merupakan masa peralihan dari pembelajaran tatap muka menjadi pembelajaran daring. dari perubahan tersebut, banyak masalah yang timbul terutama dalam pembelajaran matematika. Pembelajaran matematika harus dikemas dengan menarik dan menggunakan model pendukung. Salah satu alternative adalah model multimedia collaborative interaktif, dimana pembelajaran menggunakan fasilitas zoom meeting, learning management system dan youtube. Penelitian dilakukan terhadap dua kelompok kelas, yaitu untuk kelas eksperimen adalah kelas regular 1 dengan menerapkan pembelajaran menggunakan multimedia collaborative interaktif, sedangkan pembelajaran konensional diberikan terhadap mahasiswa kelas regular 2 atau kelas karyawan. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis motivasi dan kemampuan berpikir kreatif mahasiswa melalui pembelajaranmultimedia collaborative interaktif. Hasil penelitian diperoleh bahwa terdapat perbedaan motivasi belajar matematika dengan menerapkan multimedia collaborative interaktif serta kemampuan berpikir kreatif mahasiswa lebih baik dengan menerapkan multimedia collaborative interaktif dibandingkan dengan pembelajaran kovensional dan bepusat pada pendidik.
Copyrights © 2022