JPEKBM (Jurnal Pendidikan Ekonomi, Kewirausahaan, Bisnis dan Manajemen)
Vol 6, No 1 (2022): JPEKBM (Juli,2022)

PENGARUH MINAT BELAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS IPS- X SMA MAJAPAHIT 1 TROWULAN MOJOKERTO

Dwi Wahyuni (STKIP PGRI Jombang)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh minat belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas IPS-X SMA Majapahit 1 Trowulan Mojokerto. Minat belajar yang ditumbuhkan dari dalam diri siswa dapat mempengaruhi prestasi belajar yang baik. Begitu pula dengan motivasi belajar yang terbentuk oleh siswa dengan didukung dari pendekatan atau penjelasan guru dapat mempengaruhi prestasi belajar yang baik pula. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh minat belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas IPS-X SMA Majapahit 1 Trowulan Mojokerto. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IPS-X (1,2,3) yang berjumlah 84 siswa. Populasi dalam penelitian ini menggunakan teknik nonprobability sampling atau yang biasa disebut dengan sampling jenuh. Sampel jenuh ini digunakan karena jumlah populasi yang relatif kecil dengan sampel penelitian yang berjumlah 84 siswa. Metode pengumpulan data dilakukan dengan melakukan observasi, penyebaran angket, dan dokumentasi. Untuk menganalisis data dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis data menunjukkan bahwa ada pengaruh minat belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas IPS-X SMA Majapahit 1 Trowulan Mojokerto. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa minat belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi belajar, motivasi belajar juga pengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi belajar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ekonomi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

JPEKBM (Jurnal Pendidikan Ekonomi, Kewirausahaan, Bisnis dan Manajemen) dengan E-ISSN 2581-0707 merupakan open access peer reviewed journal yang diterbitkan oleh Program Studi pendidikan Ekonomi STKIP PGRI Jombang. JPEKBM memuat artikel yang fokus pada pendidikan ekonomi, kewirausahaan, bisnis, dan ...