Jurnal Konsepsi
Vol. 11 No. 2 (2022): Jurnal Konsepsi (Agustus)

Tindak Tutur Dalam Film “Mappasitaro” Pada Channel Youtube The Kalong Khalaq

Afriani Yulianti (Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Makassar, Kota Makassar, Negara Indonesia)
Muhammad Akhir (Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Makassar, Kota Makassar, Negara Indonesia)
Muhammad Dahlan (Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Makassar, Kota Makassar, Negara Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2022

Abstract

Jenis penelitian ini adalah penlitian deksriptif kualitatif, menggunakan metode simak dan catat. Bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana jenis tindak tutur dalam film “Mappasitaro” pada Channel Youtube The Kalong Khalaq. sumber data dalam penelitian ini adalah dialog film “Mappasitaro” pada Channel Youtube The Kalong Khalaq. Data dalam penelitian ini adalah tuturan yang dinyatakan dalam sejumlah ungkapan percakapan yang dituturkan oleh para pemain dalam film “Mappasitaro” pada Channel Youtube The Kalong Khalaq. Berdasarkan metode di atas, peneliti menemukan bahwa tindak tutur yang digunakan dalam film “Mappasitaro” pada Channel Youtube The Kalong Khalaq, ditemukan beberapa jenis bentuk tindak tutur yaitu sebelas tindak tutur lokusi, Selain tindak tutur lokusi, ditemukan juga tindak tutur ilokusi berupa (1) tindak tutur asertif, (2) tindak tutur direktif, (3) tindak tutur komisif, (4) tindak tutur ekspresif, dan (5) tindak tutur deklaratif. Selain itu, ditemukan pula tiga tindak tutur perlokusi yang digunakan para pemain dalam percakapan yaitu tuturan yang berwujud (1) rasa khawatir, (2) rasa takut dan (3) rasa sedih.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

konsepsi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

URNAL KONSEPSI adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel tentang Pendidikan, Bahasa dan Sastra, serta Sosial Humaniora dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini merupakan wadah untuk para akademisi, praktisi, dan masyarakat untuk mengeksplorasi isu-isu dan praktik yang berkaitan dengan ...