Jurnal Cakrawala Ilmiah
Vol. 2 No. 3: November 2022

KAJIAN JASA ENDORSEMENT MEDIA SOSIAL TIKTOK BERDASARKAN PERSPEKTIF SYARIAH

Rhenaldy Rhenaldy (Universitas Terbuka)
Lucky Nugroho (Universitas Mercu Buana)
Dian Sugiarti (Universitas Terbuka)



Article Info

Publish Date
25 Nov 2022

Abstract

Konseptual paper pada penelitian ini bertujuan mengetahui strategi pemasaran dengan endorsement selebriti Amandapo dan mengetahui tinjauan prinsip syariah terhadap penghasilan jasa endorsement selebriti Amandapo pada media sosial tiktok. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif yang merujuk rumusan dan tujuan penelitian. Adapun rumusan masalah pada penelitian ini adalah (i) bagaimana strategi pemasaran dengan endorsement selebriti Amandapo?; (ii) bagaimana tinjauan prinsip syariah terhadap penghasilan jasa endorsement selebriti Amandapo pada media sosial tiktok?. Hasil dari penelitian ini adalah (i) strategi pemasaran dengan endorsement selebriti Amandapo terdiri dari: price, product dan promotion dimana strategi testimoni dan penggunaan partisipan dalam promosi memiliki peran yang vital dalam melakukan endorsement; (ii) pelaksanaan sistem pemasaran melalui sistem endorsement yang dilakukan oleh Amandapo cenderung kepada akad Jualah. Implikasi dari penelitian ini adalah memberikan referensi dan informasi kepada seluruh stakeholder yang memiliki kepedulian dan fokus pada bidang syariah dan strategi pemasaran digital.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JCI

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences Other

Description

Digitalisasi eknomi menembus batas wilayah negara dan kedaulatan ekonomi yang dapat saja menjadi peluang atau ancaman. Digitalisasi tidak bisa dihindari, tetap permsalahan utamanya adalah bagaimana negara ini harus dapat merumuskan kebijakan agar masyarakat kita jangan hanya menjadi sapi perahan ...