Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Model Question Students Have terhadap Keterampilan Bercerita Oleh siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Sipoholon. Sampel dan penelitian ini berjumlah 67 siswa. Metode dalam penelitian ini adalah pretest – posttest control group design. Instrument yang digunakan adalah test lisan. Dari pengolahan data diperoleh hasil pretest dengan rata-rata 68,67 dan standart deviasi = 8,37 dan termasuk kategori baik , yakni cukup 30% dan kurang yakni 43,33%. Hasil post-test dengan baik yakni 79,39 dan standart deviasi 8,60, kategori cukup yakni 30%. Dari uji data hasil pre-test dan post-test didapat kedua hasil berdistribusi normal. Dari uji Homogenitas di dapat bahwa sampel penelitian ini berasal dari populasi yang homogen. Setelah uji Normalitas dan Homogenitas di perolah t0 sebesar 5,09 dengan table t pada taraf signifikan 5% dengan df = N – 1 = 33-1 = 32 diperoleh t tabel 2,04, hasil tersebut menunjukkan nilai t hitung yaitu 5,09 > 2,04, maka hipotesis nihil (Ho) ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) diterima. Hasil penelitian yang dilakukan adalah kemampuan siswa sebelum diberi perlakuan adalah masih dikategorikan cukup dengan kategori penilaian 55-69 yang menunjukkan bahwa kemampuan siswa masih belum mencapai KKM 70. Sedangkan, setelah diberi perlakuan, kemampuan siswa dikategorikan baik dengan skala penilaian 70-84 yang menunjukkan kemampuan siswa sudah mencapai KKM. Maka, dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh Model Question Students Have terhadap keterampilan bercerita oleh siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Sipoholon.
Copyrights © 2022