Al-Mutharahah: Jurnal Penelitian dan Kajian Sosial Keagamaan
Vol 19 No 2 (2022): Jurnal Al-Mutharahah: Jurnal Penelitian dan Kajian Sosial Keagamaan

Pemerintahan di Kabupaten Gorontalo Perspektif Nilai Kekhalifahan dalam al-Qur’an

Ilyas Daud (IAIN Sultan Amai Gorontalo)



Article Info

Publish Date
20 Oct 2022

Abstract

Latar belakang dari penelitian ini adalah melihat pemerintahan di Kabupaten Gorontalo sebagai daerah yang mempertahankan adat berbasis pada al-Qur’an atau kitabullah, untuk itu tulisan ini bertujuan untuk menjelaskan bagaimana pemerintahan di kabupaten Gorontalo dalam perspektif nilai kekhalifahan dalam ajaran al-Qur’an. Hasil penelitian menunjukkan, berdasarkan nilai kekhalifahan dalam al-Qur’an, Pemerintahan di kabupaten Gorontalo telihat sudah sesuai atau sejalan dengan nilai-nilai tersebut. Misalnya kepedulian pada pelestarian lingkungan, Demikian juga dalam sektor pertanian, peningkatan lahan pertanian, memperkuat keamaanan wilayah, memperhatikan sektor-sektor perdagangan, memperhatikan sektor Pendidikan, menjadikan Limboto sebagai ibu kota kabupaten menjadi daerah Madinatul Ilmi (Kota Ilmu), dan memperbaiki fasilitas Pendidikan, Hal-hal tersebut di atas merupakan bentuk realisasi akan pembumian nilai-nilai kekhalifahan dalam al-Qur’an. Kebijakan Pemda Kabupaten Gorontalo dalam perspektif nilai Kekhalifahan dalam al-Qur’an merupakan upaya mengungkapkan bagaimana penghayatan pemda terhadap ajaran al-Qur’an yang termanifestasikan dalam instrumen falsafat adat Gorontalo yaitu adat bersendi syara’ dan syara’ bersendi kitabullah. Al-Qur’an sebagai teks di satu sisi dan praktik sosial Pemda Kabupaten Gorontalo di sisi lain merupakan proses dialektis dan bukti bahwa praktek sosial dapat diproduksi oleh pemahaman atas nilai-nilai al-Qur’an. Hal ini juga sekaligus menguatkan realitas bahwa teks tidak hanya dibentuk oleh realitas, tetapi teks juga dapat membentuk realitas.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Al-Mutharahah

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Education Other

Description

Published by LPPM STAI Diniyah Pekanbaru, since Volume 1 Issue 1 June 2011. Al-Mutharahah is a magazine run by the LPPM STAI Diniyah Pekanbaru, which is regularly published every June and December. The magazine focuses on the latest topics on education, sharia economics, sharia banking, psychology, ...