TRIDARMA: Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM)
Vol. 5 No. 2 (2022): Nopember: Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM)

Penerapan E-Learning Pada Model Smart Ttq Dalam Meningkatkan Kompetensi Guru Smp It

Lili Tanti (Universitas Potensi Utama)
Safrizal (Universitas Potensi Utama)
Alim Murtani (Universitas Potensi Utama)
Andra Alfitra (Universitas Potensi Utama)



Article Info

Publish Date
22 Oct 2022

Abstract

Tujuan dari penerapan e-learning pada model SMART Tahsin-Tahfidz Al-qur’an (SMART TTQ) adalah merubah model pembelajaran program tahsin-tahfidz al-qur’an yang semula dengan menggunakan metode tallaqi menjadi model virtual class. Konsep model SMART TTQ ini mengandung konsep smart learning. Implementasi dari model ini kepada sekolah civitas akademika sekolah SMP IT yaitu untuk meningkatkan kualitas dan minat siswa dalam kegiatan tahsin-tahfidz al-qur’an dalam menghadapi pandemi covid. Tim PKM memeberikan pelatihan dan pendampingan kepada koordinator tahsin-tahfidz dan guru tahsin-tahfidz pada sekolah mitra terhadap penggunaan model SMART TTQ dalam bentuk aplikasi berbasis e-learning. Pelatihan dan pendampingan dilakukan sampai dengan guru-guru mampu memahami model SMART TTQ dan menggunaan aplikasi tersebut, sehingga dapat diterapkan dalam kegiatan tahsin-tahfidz al-quran dalam proses pembelajaran. Hasil kegiatan ini menghasilkan peningkatan terhadap pemahaman kordinator dan guru tahsin-tahfidz al-qur’an tentang model SMART TTQ dan penggunaan teknologi informasi dalam bentuk aplikasi SMART TTQ berbasis e-learning. Berdasarkan evaluasi hasil peningkatan 98,7% bagi guru-guru tahsin-tahfidz dan 97,1% bagi koordinator dan operator tahsin-tahfidz.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Arts Humanities Computer Science & IT Social Sciences

Description

TRIDARMA: Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) is a scientific multidisciplinary journal published by Institute of Computer Science (IOCS). It is in the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. The aim of this journal publication is to disseminate ...