Joutica : Journal of Informatic Unisla
Vol 7, No 2 (2022): Journal of Informatic Unisla

PENERAPAN ALGORITMA MESSAGE DIGGEST ALGORITHM 5 PADA LOGIN SISTEM INFORMASI MANAGEMEN RUMAH SAKIT

Amir Ali (Stikes Yayasan RS Dr.Soetomo)
Eka Wilda Faida (Stikes Yayasan RS Dr.Soetomo)



Article Info

Publish Date
15 Sep 2022

Abstract

Aplikasi SIMRS (Sistem Informasi Managemen Informasi Rumah Sakit) belum menerapkan proses enkripsi akun untuk masing-masing pengguna di masing-masing unit kerja. Hal ini terjadi karena aplikasi SIMRS belum difasilitasi dengan kemampuan enkripsi akun untuk tiap pengguna. Hal ini didukung dengan hasil survey awal dengan survey kuesioner kepada petugas kesehatan pengguna SIMRS di Rumah Sakit Surabaya Medical Service dimana sebanyak 66,7 % mengatakan belum ada metode khusus dalam login ke aplikasi SIMRS dan sebanyak 77,8 % mengatakan perlu diberikan metode khusus terhadap penggunaan username dan passwordnya. Tujuan dari penelitian ini adalah mengenkripsi password pada modul login pengguna dengan menggunakan algoritma MD5. Metode yang digunakan yaitu Algoritma MD5. Hasil dari penelitian ini adalah melakukan pengubahan pada tabel login pengguna untuk kolom password dengan function MD5 di databasenya dan penambahan pembacaan function MD5 pada codingan querynya. Kesimpulan dari penelitian ini adalah proses enkripsi dengan algoritma MD5 dapat diterapkan dalam pengamanan password pada aplikasi SIMRS

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

informatika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering

Description

Topics cover the following areas (but are not limited to): Enterprise Systems (ES) Enterprise Resource Planning Business Process Management Customer Relationship Management Marketing Analytics System Dynamics E-business and e-Commerce Marketing Analytics Supply Chain Management and Logistics ...