AbstrakDesa Jerengan adalah salah satu desa yang terletak di kecamatan Pedan, Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah. Mata pencarian warga Desa Jerengan sebagian besar dari pertanian, pedagang dan pekerja pabrik. Pada masa pandemi covid-19 mengakibatkan dampak yang besar bagi masyarakat terutama di bidang perekonomian. Salah satu dari dampak pandemi covid-19 adalah UMKM. UMKM alat listrik di desa Jerengan merupakan salah satu UMKM yang mengalami penurunan dan harus beralih menggunakan platfrom online untuk mempertahankan usahannya. Banyaknya barang menjadikan penumpukan alat listrik yang mengakibatkan berkurangnya tempat penyimpanan alat listrik. Oleh karena itu perlu adanya pembuatan rak barang guna untuk membantu para UMKM alat listrik dalam penyimpanan barang yang menumpuk. Metode yang dilakukan dalam pembuatan rak barang meliputi beberapa tahap yaitu, tahap perancangan, tahap perancangan desain, tahap proses pembuatan , dan tahap penerapan. Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan jumlah pasokan alat listrik dari supplier ke konsumen dalam ketersediaan barang yang semakin bertambah.Kata kunci : UMKM, Perancangan, Rak barang, Jerengan Klaten
Copyrights © 2022