Jurnal Pendidikan dan Teknologi Indonesia
Vol 2 No 9 (2022): JPTI - September 2022

Rancang Bangun Sistem Informasi Presensi Berbasis RFID Yang Terintegrasi Dengan Database Berbasis Web Di Fakultas Teknik Unsoed

Sukma Adi Kurniawan (Fakultas Teknik, Universitas Jenderal Soedirman, Jl. Raya Mayjen Sungkono, Kalimanah, Purbalingga, Indonesia 53371)
Retno Supriyanti (Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Jenderal Soedirman, Indonesia)
Yogi Ramadhani (Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Jenderal Soedirman, Indonesia)
Ari Fadli (Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Jenderal Soedirman, Indonesia)
Muhammad Syaiful Aliim (Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Jenderal Soedirman, Indonesia)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2022

Abstract

Coronavirus atau virus Covid-19 merupakan virus berbahaya dan sangat menular. Berdasarkan data dari worldometers.info per tanggal 11 Januari 2022 terdapat 44,907,560 kasus virus Covid-19 aktif di seluruh dunia. Mengingat masih tingginya kasus virus Covid-19, maka diperlukan upaya untuk mencegah penyebaran virus Covid-19. Selain menerapkan perilaku hidup sehat, upaya pencegahan penyebaran virus Covid-19 juga dapat dilakukan dengan menciptakan inovasi teknologi. Salah satu inovasi teknologi tersebut adalah pemanfaatan sistem informasi presensi RFID berbasis website sebagai media penyimpanan data yang terintegrasi dengan alat RFID, media pendaftaran kartu RFID, dan media tracing covid berdasarkan data presensi yang tersimpan di database. Sistem informasi ini berfungsi untuk administrator mendaftarkan pengguna untuk mempunyai kartu RFID, melakukan pengaturan maupun penambahan alat RFID melalui website, dan mengolah data presensi RFID melalui website. Dalam penelitian ini, sistem informasi ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP yang dikombinasikan dengan sebuah jquery. Adapun metode pertukaran informasi pada sistem informasi dibangun dengan menggunakan metode webhook sehingga proses pertukaran informasi antara alat RFID dengan website dapat dilakukan secara real time tanpa membutuhkan jeda waktu tertentu. Sistem informasi yang telah dibangun kemudian diuji dengan menggunakan black box testing berbasis equivalence partitions. Dari hasil pengujian sistem informasi menghasilkan masing-masing fungsi yang ada dalam sistem informasi ini telah berhasil dan berjalan sesuai dengan fungsi yang diharapkan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpti

Publisher

Subject

Education Engineering

Description

Jurnal Pendidikan dan Teknologi Indonesia (JPTI) merupakan Jurnal Ilmiah Nasional yang menerbitkan artikel hasil penelitian dan gagasan ilmiah* dari Dosen, Peneliti, Praktisi, dan Guru dari seluruh Indonesia dan Mancanegara. JPTI memiliki fokus dan ruang lingkup yang terdiri dari 1. Lingkup ...