Jurnal Teknik Pengairan: Journal of Water Resources Engineering
Vol. 13 No. 2 (2022)

Evaluasi Saluran Drainase Jalan Manggis Kecamatan Patrang Kabupaten Jember

Aqiel Iqbal Farrossandy (Program Studi Teknik Lingkungan Fakultas Teknik Universitas Jember)
Wiwik Yunarni Widiarti (Unknown)
Ririn Endah Badriani (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Nov 2022

Abstract

Banyaknya pembangunan yang terjadi mengakibatkan perubahan tataguna lahan dan dapat berpengaruh terhadap kurangnya daerah resapan air, hal tersebut dapat memicu terjadinya bencana banjir pada wilayah tersebut. Dari pengamatan di lapangan Jalan Manggis Kecamatan Patrang Kabupaten Jember merupakan salah satu daerah yang sering terjadi genangan dan banjir setiap musim hujan. Hal tersebut disebabkan karena saluran di Jalan Manggis terdapat banyak sampah yang mengakibatkan saluran tersumbat sehingga saat turun hujan tiba saluran tersebut tidak dapat mengalirkan air dengan baik, akibatnya air hujan meluap ke permukaan. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan evaluasi saluran drainase Jalan Manggis Kecamatan Patrang Kabupaten Jember dengan menggunakan software Storm Water Management Model (SWMM). Dari pemodelan menggunakan software SWMM pada periode kala ulang 2, 5 dan 10 tahun menghasilkan beberapa titik lokasi banjir. Hal yang harus dilakukan dalam mengatasi banjir dan genangan di Jalan Manggis yaitu dengan melakukan perencanaan ulang perubahan dimensi saluran drainase, selain itu juga dilakukan pemeliharaan saluran secara berkala yang berguna untuk meminimalisir terjadinya banjir dan genangan pada Jalan Manggis

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jtp

Publisher

Subject

Engineering

Description

Jurnal Teknik Pengairan is a scientific journal published regularly twice per year by Faculty of Engineering, Universitas Brawijaya. The paper submitted in this journal covers the fields of Water Resources Information System, Water Resources Conservation, Water Resources Utilization and Efficiency, ...