Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa kelas V SD Negeri 1 Metuk semester 2 Tahun Pelajaran 2021/2022 melalui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning. Desain penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dalam 3 (tiga) siklus dengan subjek penelitian seluruh siswa kelas V SD Negeri 1 Metuk semester 2 Tahun Pelajaran 2021/2022 berjumlah 38 siswa. Disimpulkan, melalui Problem Based Learning dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPA pada siswa kelas V SD Negeri 1 Metuk semester 2 Tahun Pelajaran 2021/2022.
Copyrights © 2022