Jurnal Medika Hutama
Vol. 4 No. 01 Oktober (2022): Jurnal Medika Hutama

PEMBERIAN AROMATERAPI LEMON DAN PEPPERMINT TERHADAP PENURUNAN INTENSITAS MUAL DAN MUNTAH PADA IBU HAMIL TRIMESTER PERTAMA: LITERATURE REVIEW

Debby Oktaviarini (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2022

Abstract

Mual dan muntah dalam kehamilan atau lebih umum dikenal dengan morning sickness terjadi pada trimester pertama kehamilan. Mual dan muntah biasa terjadi pada minggu ke 6 kehamilan sampai pada usia kehamilan 16 minggu, dengan puncak perasaan mual terparah pada minggu ke 7 – 9. Rasa mual pada awal kehamilan ini dapat dikurangi dengan menggunakan terapi komplementer, salah satunya menggunakan aromaterapi lemon dan peppermint yang telah dikenal efektif dalam menurunkan intensitas mual dan muntah selama kehamilan. Penelitian ini bertujuan untuk mereview pengaruh pemberian aromaterapi lemon dan peppermint terhadap penurunan intensitas mual dan muntah pada ibu hamil trimester pertama. Metode yang digunakan sistematik literature review sederhana. Dari 7 jurnal yang digunakan 3 diantaranya mengenai pengaruh aromaterapi lemon terhadap menurunkan mual dan muntah pada ibu hamil trimester pertama dan 4 lainnya mengenai pengaruh aromaterapi peppermint terhadap menurunkan mual dan muntah pada ibu hamil trimester pertama. Sumber data didapatkan dari Google Scholar, Science Direct, dan Wiley Online Library. Hasil dari mereview 7 penelitian didapatkan bahwa pemberian aromaterapi lemon dan peppermint terbukti berpengaruh dan efektif dalam menurunkan intensitas mual dan muntah pada ibu hamil trimester pertama. Kesimpulan dalam penelitian menunjukkan pemberian aromaterapi lemon untuk mendapatkan hasil terbaik diberikan dengan dosis 0.2 ml atau 0.3 ml dan dihirup pada waktu pagi hari ketika bangun tidur, serta dapat juga dihirup ketika ibu merasakan mual. Sedangkan pada pemberian aromaterapi peppermint lebih efektif pemberiannya dalam bentuk aromaterapi dibandingkan dalam bentuk rebusan.

Copyrights © 2022