JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 5 No. 8 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Inovasi Metode dan Model Pembelajaran Efektif (Program Rencana Pengembangan Sekolah SMPIT Nurul Azmi Tanjungsari)

Nurasa, Ace (Unknown)
Supiana, Supiana (Unknown)
Zaqiah, Qiqi Yuliati (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pembelajaran yang efektif dari program rencana pengembangan sekolah SMPIT Nurul Azmi Tanjungsari. Guru sebagai tenaga pendidik yang dipandang memiliki keahlian tertentu dalam pendidikan dan pembelajaran, diserahi tugas dan wewenang untuk mengelola kegiatan pembelajaran agar dapat mencapai tujuan tertentu yaitu terjadinya perubahan tingkah laku siswa sesuai dengan tujuan pendidikan nasional dan  institusional yang telah dirumuskan. Namun demikian dalam pelaksanaan tugas pengelolaan kegiatan pembelajaran terdapat berbagai faktor yang menyebabkan orang memandang bahwa pengelolaan kegiatan pembelajaran yang dilakukan guru adalah kegiatan yang kurang profesional, kurang efektif, dan kurang perhatian terhadap kemajuan peserta didik. Metode penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif dengan data diperoleh dari wawancara kepada pihak terkait bagaimana program rencana pengembangan sekolah untuk menentukan dan mengembangkan inovasi metode dan model pembelajaran yang efektif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa setelah guru SMPIT Nurul Azmi menerapkan  workshop inovasi metode dan model pembelajaran efektif, belajar siswa  menjadi menyenangkan, nyaman lingkungannya dan  cepat menangkap pelajaran  ditambah akhlaknya semakin baik, guru juga merasa lebih percaya diri.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...