Jurnal Fisika Unand
Vol 11 No 4 (2022)

Identifikasi Potensi Air Tanah di Bukit Gado-Gado Padang Menggunakan Metode Geolistrik Tahanan Jenis Konfigurasi Wenner

Sarah Khairunnisa Putri Elwira (Universitas Andalas)
Afdal Afdal (Universitas Andalas)



Article Info

Publish Date
21 Sep 2022

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk mengetahui potensi air tanah di Bukit Gado-Gado Padang menggunakan metode geolistrik tahanan jenis Konfigurasi Wenner. Dengan mengetahui potensi air tanah pada lokasi penelitian maka dapat dijadikan penentuan lokasi sumur bor di titik yang tepat.  Pengambilan data dilakukan pada 3 lintasan yang masing-masingnya memiliki panjang lintasan 60 meter, jarak elektroda terpendek 1 meter untuk elektroda arus dan elektroda potensial dan jumlah titik data yaitu 135. Pengolahan data dilakukan menggunakan software RES2DINV. Hasil penelitian berupa penampang bawah permukaan menunjukkan bahwa daerah penelitian diduga memeiliki potensi air tanah berupa lapisan alluvial dan batu lempung dengan nilai resistivitas berkisar antara 24,8 - 120 Ωm pada kedalaman 1,27 – 3,96 meter. 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jfu

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Electrical & Electronics Engineering Energy Materials Science & Nanotechnology Physics

Description

Makalah yang dapat dipublikasikan dalam jurnal ini adalah makalah dalam bidang Fisika meliputi Fisika Atmosfir, Fisika Bumi, Fisika Intrumentasi, Fisika Material, Fisika Nuklir, Fisika Radiasi, Fisika Komputasi, Fisika Teori, Biofisika, ataupun bidang lain yang masih ada kaitannya dengan ilmu ...