Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh : (1) lingkungan kerja secara parsial terhadap kinerja karyawan Toko Najla Collection Bukittinggi. (2) Stres kerja secara parsial terhadap kinerja karyawan Toko Najla Collection Bukittinggi. (3) Lingkungan kerja dan stres kerja secara simultan terhadap kinerja karyawan Toko Najla Collection Bukittinggi. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif yang digambarkan dengan kuantitatif. Populasi dan Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh populasi karyawan Toko Najla Collection Bukittinggi yang berjumlah 30 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner sedangkan analisis data dilakukan dengan menggunakan pengujian hipotesis. Data dikumpulkan dengan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya (Alpha Cronbach). Pengujian Hipotesis dilakukan untuk menunjukkan apakah suatu variabel independen secara parsial dan simultan mempengaruhi variabel dependen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Lingkungan Kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan Toko Najla Collection Bukittinggi. 2) Stres Kerja memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Kinerja Karyawan Toko Najla Collection Bukittinggi. 3) Lingkungan Kerja dan Stres Kerja secara simultan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan Toko Najla Collection Bukittinggi. Kontribusi pengaruh Lingkungan Kerja dan Stres Kerja terhadap Kinerja Karyawan Toko Najla Collection Bukittinggi sebesar 37,1%.
Copyrights © 2022