Jurnal Sosiohumaniora Kodepena (JSK)
Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Sosiohumaniora Kodepena

Analisis Pembelajaran Generatif Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Materi Larutan Penyangga

Indra Budiman (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Penelitian yang berjudul “Penerapan Model Pembelajaran Generatif Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas XI IA2 SMA Negeri 9 Banda Aceh pada Materi Larutan Penyangga” ini mengangkat masalah apakah penerapan model pembelajaran generatif dapat meningkatkan hasil belajar, aktivitas siswa, dan bagaimanakah respon siswa terhadap penerapan model pembelajaran generatif pada materi larutan penyangga. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Setting penelitian terdiri dari tempat, waktu penelitian dan siklus PTK, yang menjadi subjek penelitian ialah siswa kelas XI IA2 yang berjumlah 30 siswa. Untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran generatif tersebut dilakukan observasi terhadap keaktifan siswa dan respon siswa dari angket. Data yang diperoleh dari hasil pengamatan terhadap keaktifan siswa mencapai katagori baik berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan. Dari tes evaluasi awal diperoleh nilai rata-rata kelas yaitu 40,03 dan ketuntasan kelas 0 %, pada hasil ulangan harian siklus pertama nilai rata-rata kelas mengalami peningkatan yaitu 76,53 dan ketuntasan kelas 56,66 %, pada siklus kedua nilai rata-rata kelas 84,93 dan ketuntasan kelas 100 %. Dari hasil angket tanggapan siswa diperoleh 91,91,11 % siswa yang memberikan tanggapan positif terhadap penerapan model pembelajaran generatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran generatif dapat meningkatkan hasil belajar, aktivitas belajar siswa dan respon siswa sangat baik

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jsk

Publisher

Subject

Religion Humanities Social Sciences Other

Description

Jurnal Sosiohumaniora Kodepena merupakan jurnal peer-reviewed dan open-access journal dengan bidang kajian Ilmu Sosial dan Humaniora yang diterbitkan oleh Komunitas Dosen Penulis dan Peneliti Indonesia (Kodepena). JSK untuk pertama kalinya diterbitkan pada Juni 2020 sebagai jurnal media/berkala ...