Convergence; Jurnal Oneline Jurnalistik
Vol 4, No 1 (2022): Edisi April 2022

Dampak Intensitas Menonton Drama Korea Terhadap Perilaku Komunitas Pencinta Korea

La Ode Musrin (Halu Oleo University)



Article Info

Publish Date
23 Aug 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah ingin mengetahui dampak intensitas menonton drama Korea terhadap perilaku komunitas Pencinta Korea di Kota Kendari. Untuk mengetahui hal tersebut, penelitian ini menggunakan Teori Uses and Gratification yang dapat digunakan untuk mendeksripsikan tentang apa saja dampak dari intensitas menonton drama Korea terhadap perilaku komunikasi komunitas pencinta Korea di Kota Kendari. Penelitian ini dilakukan dengan teknik Purposive Sampling. Teknik Purposive Sampling adalah salah satu teknik sampling non random sampling dimana peneliti menentukan pengambilan sampel dengan cara menetapkan ciri-ciri khusus yang sesuai dengan tujuan penelitian sehingga diharapkan dapat menjawab permasalahan penelitian.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa demi memenuhi kepuasan mereka dalam intensitas menonton drama korea akan berdampak pada perilaku komunikasi dalam konteks seperti penggunaan istilah bahasa Korea, mengadopsi gaya berpenampilan serta aksesoris, memilah teman dalam pergaulan, dan penggunaan media secara berlebihan.Kata Kunci : Dampak Intensitas, Drama Korea, Perilaku Komunikasi, Komunitas Pencinta Korea.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Jurnalistik

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Convergence merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Jurusan Jurnalistik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Halu Oleo. Convergence jurnal fokus pada kajian media massa, ilmu komunikasi dan informasi, terbit dua kali dalam setahun dengan edisi april dan oktober. Convergence jurnal ...