Mediastima
Vol 28 No 2 (2022): Mediastima

Analisis kinerja karyawan PT Henan Putihrai Sekuritas Jakarta terkait hardskill yang dimoderasi oleh komitmen organisasi

Fena Intan Safitri (PT Henan Putihrai Sekuritas)
Reny Andriyanty (Institut Bisnis dan Informatika (IBI) Kosgoro 1957)



Article Info

Publish Date
07 Nov 2022

Abstract

Sebagai perusahaan perantara pedagang efek dan penjamin emisi efek, tentunya kinerja karyawan menjadi faktor penting dalam operasi bisnisnya. Tujuan penelitian ini adalah: 1) menganalisis hubungan langsung antara hardskill dengan kinerja karyawan PT Henan Putihrai Sekuritas Jakarta, 2) menganalisis hubungan langsung antara komitmen organisasi dengan kinerja karyawan PT Henan Putihrai Sekuritas Jakarta, dan 3) menganalisis hubungan tidak langsung antara hardskill terhadap kinerja dengan moderasi komitmen organisasi karyawan PT Henan Putihrai Sekuritas Jakarta. Metode penelitian adalah deskriptif. Responden penelitian dilakukan secara sensus terhadap empat puluh tiga karyawan tetap di PT Henan Putihrai Sekuritas. Teknik analisis data dikembangkan dengan structural equation model. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan langsung dan signifikan antara hardskill dengan kinerja karyawan PT Henan Putihrai Sekuritas Jakarta. Terdapat hubungan langsung dan signifikan antara komitmen organisasi dengan kinerja karyawan PT Henan Putihrai Sekuritas Jakarta dan terdapat hubungan tidak langsung dan signifikan antara hardskill terhadap kinerja dengan moderasi komitmen organisasi karyawan PT Henan Putihrai Sekuritas Jakarta. Faktor yang harus diperhatikan terkait ketiga variabel yang dianalisis, adalah menumbuhkembangkan inovasi karyawan, membuat bangga karyawan sebagai bagian dari perusahaan dan mendorong karyawan untuk bekerja tepat waktu.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mediastima

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Mediastima adalah jurnla ilmiah dibidang pengembangan ilmu bisnis dan manajemen dengan pola peer-reviewed. Tujuan untuk mempublikasikan seluruh kegiatan hasil penelitian, kajian teoritis dan review artikel, book chapter yang bertujuan memperkaya khasanah keilmuan bisnis dan manajemen di ...