Cendikia : Media Jurnal Ilmiah Pendidikan
Vol 10 No 2 (2020): March: Education Science and Field

Upaya Meningkatkan Kemampuan Teknik Dasar Permainan Tenis Meja Melalui Variasi Pembelajaran Latihan Pada Dinding Siswa Kelas VI SD Swasta Abdi Sukma Medan Tahun Pelajaran 2020/2021

Rozama Gea (Universitas Pembinaan Masyarakat Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2020

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah masih banyak yangsiswa belum mampu melakukan teknik dasar tenis meja, selain itu banyak Clari siswa yang belum tuntas KKM dengan nilai KKM 70. Rumusan masalah berdasarkan latar belakang adalah sebagai berikut : Apakah penerapan media dinding dapat meningkatkan hasil pembelajaran tenis meja pada siswa kelas VI SD Swasta Abdi Sukma Medan Tahun Pelajaran 2020/2021. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: peningkatan hasil belajar tenis meja pada siswa kelas VI SD Swasta Abdi Sukma Medan melalui penerapan modifikasi alat pembelajaran. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus mempunyai 4 langkah yaitu: Perencanaan, Pelaksanaan, Observasi, dan Refleksi. Sumber data penelitian ini adalah siswa kelas VI SD Swasta Abdi Sukma Medan berjumlah 21 siswa, terdiri atas 9 siswa putra dan 12 siswa putri. Teknik pengumpulan data dengan observasi, tes kemampuan, dan penelitian hasil belajar Bermain Tenis Meja. Teknik analisis data yang digunakan daiam penelitian ini adalah secara statistic deskriptit kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian bahwa Pembelajaran melalui penerapan modifikasi alat pembelajaran, dapat meningkatkan hasil beltliar tenis meja pada siswa kelas VI SD Swasta Abdi Sukma Medan. Dari hasil analisis yang diperoleh terjadi peningkatan yang sangat signifikan dari siklus I dan siklus II. Hasil belaiar pada siklus I dalam kategori tuntas adalah 42,860/0 dan pada siklus II terjadi peningkatan hasil belajar siswa dalam kategori tuntas sebesar 80,95%.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

Cendikia

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Cendikia : Media Jurnal Ilmiah Pendidikan is a high-quality open-access peer-reviewed research journal that is published by the Institute of Computer Science. Cendikia : Media Jurnal Ilmiah Pendidikan is providing a platform that welcomes and acknowledges high quality empirical original research ...