JRKN
Vol. 6 No. 2 (2022)

Hubungan Citra Tubuh Dengan Pola Makan Remaja Putri Di SMK Negeri 2 Sukawati

Ni Made Cempaka Ningrum (Institut Teknologi Dan Kesehatan Bali)
Ni Luh Putu Dina Susanti (Institut Teknologi dan Kesehatan Bali)
Komang Ayu Purnama Dewi Komang Ayu Purnama Dewi (Institut Teknologi dan Kesehatan Bali)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

Perubahan fisik merupakan hal yang tampak jelas dialami remaja dimana remaja putri sering mengalami ketidakpuasaan terhadap bentuk tubuhnya yang mempengaruhi pola makan.Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan antara citra tubuh dengan pola makan remaja putri di SMK Negeri 2 Sukawati. Desain penelitian ini adalah deskriptif korelatif dengan pendekatan cross -sectional. Sampel yang digunakan adalah remaja putri yang berjumlah 174 responden yang dipilih dengan teknik probability sampling dengan tipe Stratified random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan analisis yang digunakan adalah uji Chi – square. Hasil penelitian dari 174 responden diperoleh sebagian besar responden memiliki citra tubuh positif yaitu sebanyak 92 responden (52,9%) serta sebagian besar remaja putri memiiki pola makan baik yaitu sebanyak 92 responden (52,9%).Berdasarkan hasil uji Chi – square hubungan citra tubuh dengan pola makan remaja putri yaitu p-value (0,01) < sig level (0.05), dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara citra tubuh dengan pola makan. Terdapat hubungan antara citra tubuh dengan pola makan remaja putri di SMK negeri 2 Sukawati. Kata Kunci: Citra tubuh, Pola makan, Remaja putri

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jrkn

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Riset Kesehatan Nasional merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi dan Kesehatan (ITEKES) Bali dan merupakan wadah publikasi hasil kegiatan Penelitian yang dilaksanakan oleh peneliti di Indonesia. Jurnal Riset ...