Journal Peqguruang: Conference Series
Vol 4, No 2 (2022): Peqguruang, Volume 4, No.2, November 2022

SISTEM MONITORING PEMBANGUNAN DESA PADA KECAMATAN ULUMANDA BERBASIS WEB

Hasnawati, Hasnawati (Unknown)
Sarjan, Muhammad (Unknown)
Harianto, Harianto (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2022

Abstract

Perkembangan teknologi sangat berpengaruh terhadap kehidupan manusia dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan semua pekerjaan kegiatan dan informasi bisa lebih mudah di akses dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang baik (good governance) serta dalam rangka meningkatkan pelaksanaan  pemerintahan  yang lebih berdaya guna, berhasil, bertanggung jawab, serta untuk lebih memantapkan pelaksanaan akuntabilitas kinerja instansi, pemerintahan sebagai wujud pertanggung jawaban dalam mencapai tujuan instansi, pemerintahan telah mengeluarkan berbagai panduan dan aturan yang menjadi dasar bagi pemerintah desa, baik Provinsi maupun Kabupaten/Kota, untuk melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi pembangunan Desanya. Adapun tujuan penelitian adalah untuk membuat sistem informasi monitoring serta evaluasi anggaran pembangunan Desa berbasis web. Penelitian dilakukan di Kantor Kecamatan Ulumanda Kabupaten Majene, Provinsi Sulawesi Barat. Metode penulisan yang digunakan dalam penelitian adalah kualitatif yaitu menelah seluruh data yang telah diperoleh dalam kategorisasi penafsiran data. Melibatkan ciri suatu tertentu berupa teknik observasi, wawancara mendalam dan kajian dokumen pada tempat penelitian. Sistem ini dirancang menggunakan bahasa pemprograman PHP dan menggunakan MySQL sebagai database. Hasil dari penelitian adalah mempermudah proses pelaporan dari memonitoring realisasi anggaran Desa pada Kantor Kecamatan Ulumanda Kabupaten Majene dan dapat melihat perkembangan realisasi anggaran per triwulan setiap Desa yang ada di Kecamatan Ulumanda sehingga waktu yang digunakan lebih efektif dan efisien.  

Copyrights © 2022