Banyaknya regulasi yang ditetapkan Pemerintah akibat pandemi covid-19 membuat hampir seluruh UMKM mengubah media penjualannya dari offline ke online melalui marketplace. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif sebagai pendekatannya dan deskriptif sebagai metodenya. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran Toko Laundry Indonesia (TLI) sebagai UMKM dalam meningkatkan penjualan melalui kegiatan promosi online di masa pandemi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa TLI menerapkan Integrated Marketing Communication Strategy (IMC) sebagai strategi komunikasi pemasaran online dengan empat saluran komunikasi, diantaranya adalah Periklanan, Promosi Penjualan, Hubungan Masyarakat, dan Acara melalui Shopee dan Tokopedia. Strategi ini pastinya dibantu oleh faktor pendukung, meskipun juga terdapat faktor yang menghambat TLI dalam melakukan aktivitas promosionlinenya. Kesimpulannya adalah IMC dapat membantu TLI dalam meningkatkan penjualan mereka melalui marketplace selama pandemi covid-19.
Copyrights © 2021