JURNAL YAQZHAN: Analisis Filsafat, Agama dan Kemanusiaan
Vol 8, No 2 (2022)

ANALISIS STRUKTUR KOREOGRAFI TARI PAKUJAJAR BERDASARKAN TEORI MIMESIS PLATO

Ayu Vinlandari Wahyudi (IAIN Syekh Nurjati Cirebon)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2022

Abstract

Tari Pakujajar merupakan tarian khas Kota Sukabumi yang berasal dari cerita Legenda Kota Sukabumi, yang tentunya mengandung nilai-nilai kearifan lokal. Nilai-nilai kearifan lokal masyarakat Sunda terdiri dari cageur, bageur, bener, pointer, tur singer. Tari Pakujajar merupakan sebuah tarian dengan karakter gagah yang menggambarkan kegagahan serta ketangguhan seorang ksatria. Karakter gagah dalam Tari Pakujajar ini tercermin melalui koreografinya, yang di dalamnya terdapat gerak tiruan baik dari alam maupun kehidupan manusia. Dalam menjabarkan makna filosofis dari struktur koreografi, penelitian ini menggunakan sebuah teori sebagai landasanya, yaitu Teori Mimesis Plato. Teori tersebut berpandangan bahwa karya seni adalah suatu bentuk tiruan dari alam dan juga kehidupan manusia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis serta mendeskripsikan makna filosofis dan nilai-nilai kearifan lokal yang terkandung pada struktur koreografi Tari Pakujajar berdasarkan Teori Mimesis Plato. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif analisis. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yakni melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan Teori Mimesis Plato, struktur koreografi dalam Tari Pakujajar ini mengandung nilai-nilai kearifan lokal yang terdiri dari dari cageur, bageur, bener, pinter, singer. Hal tersebut terlihat dari makna filosofis ragam-ragam gerak Tari Pakujajar seperti gerakan adeg-adeg, sirig, sembah, jangkung ilo, gedig, capang, nyawang, jalak pẻngkor (ẻngkẻng gigir), gedut, laras konda, dan mincid.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

yaqhzan

Publisher

Subject

Religion Humanities

Description

Jurnal Yaqzhan adalah jurnal ilmiah yang fokus dalam publikasi hasil penelitian dalam kajian filsafat, agama dan kemanusiaan. Jurnal ini terbit secara berkala dua kali dalam setahun pada bulan januari dan juli. Jurnal Yaqzhan terbuka umum bagi peneliti, praktisi, dan pemerhati kajian filsafat, agama ...