Techno.Com: Jurnal Teknologi Informasi
Vol 21, No 4 (2022): November 2022

Implementasi Arm Robot pada Smart Farming Berbasis Internet of Things

Waskita Cahya (Institut Bisnis dan Informatika Kosgoro 1957)
Muhammad Febriansyah (Electrical Engineering, National Institute of Science and Technology)
Filda Angellia (Institut Bisnis dan Informatika Kosgoro 1957)
Tri Wahyu Widyaningsih (Informatic Engineering, Tanri Abeng University)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Hidroponik merupakan metode penanaman tanpa media tanah yang mampu meningkatkan kuantitas hasil tanam dengan lahan minimal. Smart farming menerapkan teknologi dalam pertanian seperti big data, internet of things dan cloud computing. Dalam penelitian ini menerapkan teknologi IoT dengan menggunakan arm robot dan robot slider. Beberapa sensor yang digunakan untuk mengukur kualitas tanaman hidroponik antara lain sensor TDS untuk mendeteksi nutrisi, pH, dan DHT 11 untuk mendeteksi suhu dan kelembapan. Penelitian ini diawali dengan pembibitan, penanaman, pemantauan nutrisi, dan penuaian tanaman hidroponik. Perancangan sistem smart farming ini menggunakan diagram deployment, diagram objek dan diagram flowchart. Sistem smart farming ini mampu mendeteksi dan memonitoring tanaman hidroponik dengan menerapkan teknologi IoT, menerapkan arm robot untuk melakukan penanaman, penyiraman ,dan proses tuai secara otomatis, serta dapat membantu petani urban dalam mengelola pertanian meskipun dalam lahan yang terbatas.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

technoc

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

Topik dari jurnal Techno.Com adalah sebagai berikut (namun tidak terbatas pada topik berikut) : Digital Signal Processing, Human Computer Interaction, IT Governance, Networking Technology, Optical Communication Technology, New Media Technology, Information Search Engine, Multimedia, Computer Vision, ...