Prosiding Konferensi Nasional Penelitian Matematika dan Pembelajarannya
2020: Prosiding Konferensi Nasional Penelitian Matematika dan Pembelajarannya

Analisis Kesalahan Konseptual dan Prosedural dalam Menyelesaikan Soal Bentuk Aljabar yang Berorientasi HOTS Siswa SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo

Wijayaningtyas, Ema (Unknown)
Sumardi, S (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Sep 2020

Abstract

HOTS merupakan suatu proses berpikir siswa dalam level kognitif yang lebih tinggi yang dikembangkan dari berbagai konsep dan metode. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kesalahan serta mengetahui penyebab kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal bentuk aljabar yang berorientasi HOTS. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas VII B SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo sebanyak 6 siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan testertulis dan wawancara. Keabsahan data dengan menggunakan triangulasi teknik dengan cara mengecek data pada sumber yang sama dengan teknik berbeda yaitu hasil tes dan wawancara. Teknik analisis data dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian diperoleh kesalahan konseptual yang dilakukan siswa yaitu kesalahan tidak memahami informasi apa yang diketahui, kesalahan prosedural yang dilakukan siswa yaitu kesalahan tidak lengkap dalam menjawab soal dan siswa tidak menyelesaikan pengerjaan soal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesalahan yang terjadi karena beberapa faktor, diantaranya: tingkat pemahaman siswa terhadap soal yang berorientasi HOTS kurang, siswa belum terbiasa dengan soal yang berorientasi HOTS, rendahnya pemahaman siswa tentang materi aljabar, dan siswa kurang teliti dalam menjawab soal.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

knpmp

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Konferensi ini diadakan oleh Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Surakarta untuk mewadai ide-ide baru dalam bidang Penelitian ...