Jurnal Riset Akuntansi dan Keuangan
Vol 10, No 1 (2022): Jurnal Riset Akuntansi dan Keuangan. April 2022 [DOAJ dan SINTA Indexed]

Faktor Psikologi dan Keputusan Investasi Mahasiswa di Pasar Modal

Wira Ramashar (Universitas Muhammadiyah Riau)
Siti Hanifa Sandri (Universitas Muhammadiyah Riau)
Riyan Hidayat (Universitas Muhammadiyah Riau)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2022

Abstract

Faktor psikologi memainkan peranan penting dalam pengambilan keputusan investasi. Di bawah faktor psikologi, seseorang dapat mengambil keputusan secara tidak rasional. Hal ini akan berdampak pada adanya bias atau penyimpangan dari perkiraan resiko dan keuntungan yang ingin dicapai. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah terdapat pengaruh antara herding, overconfidence, risk perception, dan personal financial needs terhadap keputusan investasi mahasiswa di pasar modal. Penelitian ini menggunakan metode survey pada mahasiswa program studi Akuntansi di Pekanbaru, Indonesia. Metode pengumpulan sampel menggunakan metode purposive sampling. Sampel yang diambil sebanyak 70 mahasiswa. Uji analisis data menggunakan metode regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa herding dan risk perception berpengaruh terhadap pengambilan keputusan investasi mahasiswa di pasar modal Sedangkan overconfidence dan personal financial needs tidak berpengaruh terhadap pengambilan keputusan investasi mahasiswa di pasar modal.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JRAK

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Riset Akuntansi dan Keuangan with registered number ISSN 2338-1507 (Print) and ISSN 2541-061X (Online) is published by Program Studi Akuntansi Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis Universitas Pendidikan Indonesia. It is published thrice a year in April, August, and December. Jurnal Riset ...