Jurnal Keperawatan Jiwa (JKJ): Persatuan Perawat Nasional Indonesia
Vol 10, No 4 (2022): November 2022

Dukungan Suami Berhubungan dengan Pemilihan KB IUD pada Wanita Usia Subur

Mia Hidayati Umi Rohmah (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bakti Utama Pati)
Sri Hadi Sulistyaningsih (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bakti Utama Pati)
Anik Siti Juhariyah (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bakti Utama Pati)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2022

Abstract

Upaya mengendalikan jumlah kelahiran dan mewujudkan keluarga kecil yang sehat dan sejahtera melalui program Keluarga Berencana. Kontrasepsi intrauterin adalah alat kontrasepsi yang efektif, aman, reversibel yang terbuat dari plastik kecil atau logam yang dimasukkan ke dalam rahim melalui serviks. Faktor penentu dalam memilih alat kontrasepsi adalah faktor pendukung laki-laki yang sangat mempengaruhi ibu dalam memilih alat kontrasepsi yang tepat. Penelitian ini dilakukan dengan desain penelitian analitik korelasi dengan pendekatan Cross Sectional, Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh akseptor KB sebanyak 45 responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik total sampling. Hasil penelitian dengan uji statistik Chi Square didapatkan nilai p value 0,000. Hasil ini menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara dukungan suami dengan penggunaan KB IUD pada Wanita Usia Subur di Wilayah Kerja Puskesmas Jatiwarna Kota Bekasi Jawa Barat pada taraf signifikansi 5%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dukungan suami adalah suatu bentuk kepedulian suami terhadap istrinya salah satu bentuk kepedulian suami kepada istri yaitu dalam pemilihan alat kontrasepsi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JKJ

Publisher

Subject

Education Health Professions Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Keperawatan Jiwa publishes articles in the scope of mental nursing broadly but is limited, especially in the field of mental nursing in healthy groups, risks, and disorders. Articles must be the result of research, case studies, results of literature studies, scientific concepts, knowledge ...