Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis besarnya biaya, produksi, penerimaan, pendapatan, serta untuk menganalisis kelayakan usahatani budidaya rumput laut Kelompok Tani Belandungan Segoro Pandung di Desa Pagar Batu Kecamatan Saronggi Kabupaten Sumenep. Jenis data dalam penelitian ini berupa data primer dan data sekunder. Penentuan daerah lokasi penelitian ini dilakukan secara sengaja (purposive) di Desa Pagar Batu Kecamatan Saronggi Kabupaten Sumenep pada bulan Mei 2022 - Juni 2022. Teknik pengambilan sampel ini menggunakan metode sensus dengan total sampel sebanyak 46 orang. Pengukuran variable ini mencangkup biaya, produksi, harga, penerimaan, pendapatan, dan kelayakan. Hasil analisis biaya, produksi, penerimaan, pendapatan dan kelayakan didapat hasil sebagai berikut: biaya yang dikeluarkan selama proses produksi rumput laut sebesar Rp.1.963.580, produksi yang dihasilkan sebanyak 814 kg, penerimaan yang diterima petani sebesar Rp.11.396.000, pendapatan yang diterima petani sebesar Rp.9.434.420, nilai R/C sebesar 5,8, nilai B/C sebesar 5,8 yang artinya usahatani budidaya rumput laut Kelompok Tani Belandungan Segoro Pandung di Desa Pagar Batu Kecamatan Saronggi Kabupaten Sumenep menguntungkan dan layak untuk diusahakan. Hal ini dikarenakan nilai r/c dan b/c >1.
Copyrights © 2022