Abstrak. Mitra Program Kemitraan Komunitas (PKM) ini adalah MGMP Matematika Kabupaten Pangkep. Adapun permasalahan yang dihadapi adalah 1) Guru belum memaksimalkan kegiatan pembelajaran aktif di kelas, salah satunya matematika. 2) Guru belum maksimal memanfaatkan media dan strategi dalam kegiatan pembelajaran. Untuk implementasinya, peserta dilibatkan dalam kegiatan pelatihan yang pelaksanaannya meliputi sajian materi dan kegiatan praktek. Dalam penyajian materi peserta diberikan materi-materi mengenai konsep media infografis berbasis konteks, Konteks pembelajaran matematika realistik, strategi pembelajaran matematika realistik, dan Penggunaan media infografis berbasis konteks dan strategi pembelajaran matematika realistik.. Pada bagian kegiatan praktikum peserta melakukan kegiatan praktek penyusunan infografis menggunakan Canva dan pengembangan konteks pembelajaran terpadu strategi pembelajaran Matematika Realistik. Untuk mendukung pelaksanaan kegiatan, peserta diberikan kesempatan untuk menyampaikan pendapat mereka dengan kegiatan ini media infografis berbasis konteks dan Strategi Pembelajaran Matematika Realistik (PMR). Hasilnya menunjukkan bahwa kegiatan pelatihan memberikan tambahan pengetahuan yang berfungsi meningkatkan pengetahuan guru tentang media pembelajaran alternatif untuk pembelajaran yang mengembangkan konteks dan strategi pembelajaran matematika realistik. Kata kunci: Media Infografis, Konteks, Strategi Pembelajaran Matematika Realistik
Copyrights © 2022