Jurnal Teknik Industri : Jurnal Hasil Penelitian dan Karya Ilmiah dalam Bidang Teknik Industri
Vol 8, No 2 (2022): DESEMBER 2022

Pengukuran Beban Kerja Pada Pegawai Kampus Menggunakan Cardiovascular Load Dan NASA-TLX

Raditya Jarwenda Novasani (Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama Pekalongan)
Risal Ngizudin (Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama Pekalongan)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2022

Abstract

Kampus sebagai salah satu organisasi yang mempunyai banyak pegawai seharusnya memperhatikan seberapa besar beban kerja yang diberikan kepada pegawainya sehingga dapat menjalankan Tri Dharma dengan optimal. Beban kerja yang dapat diukur pada pegawai meliputi beban kerja fisik dan beban kerja mental. Metode pengukuran yang digunakan adalah Cardiovascular Load (%CVL) untuk beban kerja fisik dan NASA-TLX yang berupa kuesioner untuk beban kerja mental. Pengambilan data untuk beban kerja fisik dilakukan dengan pengukuran denyut nadi menggunakan oximeter. Sedangkan pengambilan data untuk beban kerja mental dilakukan dengan penyebaran kuesioner NASA-TLX secara online kepada pegawai. Hasil pengukuran beban kerja fisik diperoleh 17 pegawai dari 18 pegawai yang menjadi responden tidak mengalami kelelahan secara fisik. Sedangkan pada hasil pengukuran beban kerja mental menunjukkan beban kerja yang rendah, sedang, tinggi dan sangat tinggi. Kategori beban kerja sangat tinggi mendapatkan penilaian paling dominan yaitu 39,29% dari total 28 responden. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa sepertiga pegawai merasakan beban kerja mental yang sangat tinggi sehingga adanya kebijakan pimpinan dalam mengurangi beban kerja sangat dibutuhkan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jti

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering

Description

(ISSN : 2460-898X) JTI merupakan jurnal akademik yang dipublikasikan 2 kali setahun, meliputi bulan Juni dan Desember. Tujuan jurnal ini menyediakan tulisan yang memiliki yang fokus pada bidang Teknik Industri. lebih lanjut jurnal ini dipulikasikan oleh Jurusan Teknik Industri Fakultas Sains dan ...