ABSTRACTThe elderly experience structural and functional damage to the large arteries that carry blood away from the heart causing further hardening of the arteries and high blood pressure. Decreased immune system causes the elderly to be more susceptible to diseases, one of which is hypertension. Hypertension or high blood pressure disease is a chronic condition characterized by increased blood pressure on the walls of the arteries. Using the Quasy- Experimental method with a non-equivalent control group design. The sampling technique was purposive sampling, the number of respondents was 30 people who were divided into the treatment group and the control group. The treatment group was given warm water foot soak hydrotherapy for 6 consecutive days with a duration of 15 minutes. The analysis used was Univariate and Bivariate analysis with Wilcoxon and Mann-Withney. The study showed that the systolic blood pressure in the treatment and control groups using the Mann-Withney test was known to have a P value of 0.001 and the diastolic blood pressure of the treatment and control groups showed a P value of 0.003 where the p value < 0.05 indicates that the P value of systolic and diastolic blood pressure is smaller. from 0.05. conclusion From the results of the study that there was an effect of warm water foot soak hydrotherapy on blood pressure in the elderly with hypertension at the Harapan Kita Elderly Social Institution in Palembang. It is expected that elderly people with hypertension can use this warm water foot soak hydrotherapy as an alternative to lower blood pressure. ABSTRAKLanjut usia mengalami kerusakan struktural dan fungsional pada arteri besar yang membawa darah dari jantung menyebabkan semakin parahnya pengerasan pembuluh darah dan tingginya tekanan darah. Penurunan daya tahan tubuh mengakibatkan lansia semakin rentan untuk terkena penyakit salah satunya hipertensi. Hipertensi atau penyakit tekanan darah tinggi adalah suatu keadaan kronis yang di tandai dengan meningkatnya tekanan darah pada dinding pembuluh darah arteri. Tujuan penelitian ini Untuk mengetahui pengaruh hidroterapi rendam kaki air hangat terhadap tekanan darah sistole dan diastole pada lansia penderita hipertensi di panti lanjut usia harapan kita Palembang. Menggunakan metode Quasy- Eksperimental dengan rancangan non equivalent control grup design. Teknik pengambilan sampel dengan cara Purposive Sampling, jumlah responden sebanyak 30 orang yang dibagi menjadi kelompok perlakuan dan kelompok kontrol. Pada kelompok perlakuan diberikan hidroterapi rendam kaki air hangat selama 6 hari berturut-turut dengan durasi 15 menit. Analisa yang digunakan adalah analisa Univariat dan Bivariat dengan uji Wilcoxon dan Mann-Withney. Hasil penelitian menunjukkan tekanan darah sistolik pada kelompok perlakuan dan kontrol menggunakan uji Mann- Withney diketahui P value 0,010 dan tekanan darah diastolik kelompok perlakuan dan kontrol menunjukkan P value 0,000 dimana nilai p < α 0,05 menunjukkan bahwa nilai P tekanan darah sistolik dan diastolik lebih kecil dari 0,05. Dari hasil penelitian bahwa ada pengaruh hidroterapi rendam kaki air hangat terhadap tekanan darah pada lansia penderita hipertensi di Panti Sosial Lanjut Usia Harapan Kita Palembang. Diharapkan lansia penderita hipertensi dapat menggunakan hidroterapi rendam kaki air hangat ini sebagai alternatif untuk menurunkan tekanan darah.
Copyrights © 2022