Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)

Pembuatan Buku Audio Bertema Sastra dan Budaya Melayu untuk Komunitas Difabel Netra

Raden Hariyani Susanti (UIN Suska Riau)
Vera Sardila (Unknown)
Aramudin (Unknown)
Muhammad Ilham Syarif (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Sep 2022

Abstract

Kemampuan membaca dan melihat merupakan sebuah privilege bagi mereka yang tidak memiliki anugerah tersebut. Membaca khususnya bukan hanya menjadi media untuk menambah ilmu, namun juga untuk sarana hiburan serta pelestarian budaya dan sastra berbagai daerah. Rumusan masalah dalam artikel ini adalah bagaimana akses teman-teman tunanetra untuk mempelajari budaya dan sastra melayu. Tujuan kegiatan ini adalah memberikan akses buku audio Sastra Melayu kepada teman-teman tunanetra untuk pelestarian budaya dan sastra Melayu. Metode pelaksanaan dalam kegiatan pengabdian ini adalah pengenalan di bidang sastra budaya Melayu melalui pembuatan buku audio judul terpilih dan pendekatan partisipatif dari komunitas tersebut. Hasil dari kegiatan ini adalah sebuah buku audio yang diperkenalkan kepada komunitas tunanetra di Pekanbaru. Penerimaan yang hangat oleh komunitas ini menunjukkan bahwa diperlukan lebih banyak akses yang seharusnya disediakan oleh masyarakat kepada komunitas disabilitas di berbagai aspek.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...