Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Persepsi Harga dan Diferensiasi Produk terhadap Loyalitas Konsumen pada Rumah Mkaan Ayam Goreng Top Cabang Sempaja di Samarinda, dengan menggunakan alat analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan variabel Persepsi Harga dan Diferensiasi Produk secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas Konsumen. Nilai R sebesar 0,407 berarti bahwa terdapat hubungan yang sedang dari variabel Persepsi Harga dan Diferensiasi Produk terhadap Loyalitas Konsumen. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 16,6 persen hal ini menunjukkan besarnya proporsi sumbangan variabel Persepsi Harga dan Diferensiasi Produk terhadap naik turunnya Loyalitas Konsumen.
Copyrights © 2018