Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel investasi, inflasi, dan PDRB terhadap penyerapan tenaga kerja di Kota Samarinda. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang berupa data time series dan data diperoleh dari Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Timur tahun 2004-2015. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Uji hipotesis menggunakan pengujian parsial (uji t), simultan (uji F), dan koefisien determinasi (R^2). Uji asumsi klasik menggunakan uji normalitas, multikolineritas, heteroskedastisitas, dan autokorelasi. Hasil analisis data secara parsial menunjukkan pengaruh PDRB berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja sedangkan variabel Investasi dan Inflasi berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja. Secara simultan hasil analisis data menunjukkan variabel investasi, inflasi, dan PDRB secara bersama-sama berpengaruh signfikan terhadap penyerapan tenaga kerja di Kota Samarinda. Dan pada uji asumsi klasik tidak terdapat permasalahan dalam model empiris.
Copyrights © 2018