Jurnal Kajian dan Pengembangan Umat
Vol 5, No 2 (2022): Vol. 5, No. 2 Desember 2022

Pengembangan E-Modul Pembelajaran Tematik Terintegrasi Profil Pelajar Pancasila Berbasis Augmented Reality (AR)

Mahmud Mahmud (Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang)
Mahisa Cempaka (Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perspektif pelaksanaan pembelajaran yang mudah, sederhana, dan konkrit di SD/MI, artinya pembelajaran dengan melalui proses melihat dengan jelas, mendengar dengan lantang, dan belajar sambil melakukan. Karenanya membutuhkan modul agar mudah dilakukan peningkatan berpikir kritis, desain modul yang menarik, dan berupaya pembelajaran melalui mobile phone. maka penelitian ini memberikan alternatif yakni dengan pengembangan modul elektronik untuk android melalui augmented reality (AR). AR merupakan teknologi yang mampu menggabungkan benda maya kedalam sebuah lingkungan nyata tiga dimensi dan memproyeksikan seperti benda nyata. pengembangan e-modul ini juga dirancang khusus dengan muatan integrasi profil pelajar pancasila sebagai basis penguatan karakter pada siswa SD/MI. Maka dapat dirumuskan masalah penelitian ini, pertama bagaimana mengembangkan e-modul pembelajaran tematik terintegrasi profil pelajar pancasila di SD/MI berbasis augmented reality; kedua bagaimana validitas pengembangan e-modul pembelajaran tematik SD/MI. Jenis penelitian pengembangan yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu dan menguji kevaliditas produk dengan menggunakan model 4-D Define (pendefinisian), design (perancangan), develop (pengembangan), dan disseminate (penyebaran) sementara pada penelitian ini hanya di batasi sampai pada langkah tiga saja. Untuk menghasilkan validitas produk maka divalidasi oleh ahli media dan materi yang sesuai dengan kepakaran masing-masing ahli. Modul pembelajaran yang dikembangkan dengan materi perubahan energi, persebaran suku dan keragaman agama, untuk kelas IV SD/MI yang terdiri dari 3 materi. Protoype yang dikembangkan mengikuti kondisi lingkungan nyata, ketepatan gradasi dan pencahayaan dengan proporsional. Tampilan modul terdiri dari layar pembuka, menu utama (home), panduan, RPP, modul, marker Augmented Reality (AR,) evaluasi, game, tampilan daftar pustaka, profil penulis, tampilan sumber, dan indikator profil pelajar pancasila. E-modul yang dikembangkan termasuk pada kategori sangat valid dengan 84,4 oleh ahli media dan nilai 12 (sangat valid) oleh ahli modul. Maka disimpulkan pengembangan e-modul dilakukan sangat baik dan layak untuk di gunakan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ummatanwasathan

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Other

Description

Jurnal Kajian dan Pengembangan umat memuat tentang kajian keislaman dalam berbagai bidang, seperti : 1.Pendidikan Islam 2.Ekonomi Islam 3.Hukum Islam dan lain sebagainya. Untuk spesifikasi kajian ditentukan dalam setiap Volumenya, hal ini dimaksudkan agar setiap hasil research dan pemikiran Sumber ...