AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan motorik kasar melalui Permainan Tradisional Gobak Sodor pada kelompok usia 5-6 tahun di TK PGRI Rajadatu Cineam . Keterampilan Motorik Kasar yang ditingkatkan adalah Kecepatan, kelincahan, dan koordinasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang menggunakan model Kemmis Mc Taggart. Subjek penelitian ini adalah anak kelompok usia 5-6 tahun di TK PGRI Rajadatu Cineam sebanyak 10 anak yang terdiri dari 2 anak Laki-laki dan 8 anak Perempuan. Objek dalam penelitian ini adalah keterampilan motorik kasar. Metode pengumpulan data adalah melalui wawancara, observasi, dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa keterampilan motorik kasar, dapat meningkatkan setelah diberikan tindakan dengan menggunakan Permainan Tradisional Gobak Sodor dengan media yang di gunakan yaitu berupa: Solatip hitam digunakan sebagai garis dalam arena permainan. Peningkatan dapat dilihat dari hasil rata- rata pra tindakan yaitu 28,75% meningkat pada siklus 1 yaitu menjadi 50%. Pada Siklus 2 mencapai kriteria keberhasilan yaitu 75%. Hasil penelitian membuktikan bahwa Pernainan Kata Kunci : Kata kunci: meningkatkan motorik kasar, permainan tradisional gobak sodor Tradisional Gobak Sodordapat meningkatkan keterampilan motorik kasar
Copyrights © 2022