Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Mengetahui rantai pasokan pada PT. Sultratuna Samudra Kendari. (2) Mengetahui Rantai Pasokan Dapat Meningkatkan Keuntungan pada PT. Sultratuna Samudra Kendari. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa : (1) Alur rantai pasokan PT. Sultratuna Samudra Kendari dimulai dari nelayan kecil menjual produknya ke supplier, supplier kemudian menjual produknya ke perusahaan, kemudian perusahaan mengelola produk untuk diekspor. Untuk gurita diekspor ke Jepang dan Amerika sedangkan ikan diekspor ke Surabaya dan Jakarta. (2) Penerapan manajemen rantai pasokan dan performa suplay chain management di terapkan dengan baik dan efisisen di PT. Sultratuna Samudra Kendari sehingga dapat meningkatkan keuntungan perusahaan dalam mengekspor selama tiga tahun terakhir yaitu dari tahun 2017-2019.
Copyrights © 2019