Al-Bahtsu : Jurnal Penelitian Pendidikan Islam
Vol 7, No 2 (2022): DESEMBER

PENCEGAHAN PERILAKU BULLYING MELALUI INTERNALISASI NILAI-NILAI AKHLAK ISLAMI DI MADRASAH IBTIDAIYAH NEGERI 1 KOTA BENGKULU

Zinatul Hayati (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Dec 2022

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan strategi internalisasi nilai-nilai akhlak Islami dalam mencegah perilaku bullying di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Kota Bengkulu. Permasalahan yang menjadi fokus dalalm penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, Penelitian kualitatif adalah penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, Strategi internalisasi nilai-nilai agama Islam dalam mencegah perilaku bullying di MI Negeri 1 Kota Bengkulu dilakukan melalui kegiatan akademik maupun non-akademik. Adapaun strategi yang digunakan adalah strategi keteladanan, strategi pembiasaan, strategi pemberian nasihat dan strategi kedisiplinan. Kedua, Pencegahan perilaku bullying di MI Negeri 1 Kota Bengkulu adalah memberikan hukuman-hukuman apabila melakukan perilaku bullying. Seperti hukuman menghafal Surat-surat pilihan, hukuman menulis surat Yasin dan hukuman pelayanan sekolah. Ketiga, Faktor penghambat dari dalam diri siswa sendiri karena karakter Siswa yang berbeda-beda dan dari latar belakang Siswa yang berbeda-bedasehingga dalam proses pembinaan yang dilakukan oleh para guru kadang tidak berjalan baik dengan adanya siswa yang dapat mengerti dan melakukan dengan baik pembinaan tersebut dan adanya Siswa yang tidak dapat melakukan pembinaan tersebut dengan baik

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

albahtsu

Publisher

Subject

Religion Humanities Computer Science & IT Library & Information Science

Description

Al-Bahtsu: Jurnal Penelitian Pendidikan Islam, yang diterbitkan oleh Pascasarjana IAIN Bengkulu. Al-Bahtsu adalah jurnal yang memuat tentang hasil Penelitian Pendidikan Islam dan segala hal yang melibatkan Pendidikan Pendidikan Islam secara integratif. Jurnal ini diterbitkan oleh Pascasarjana IAIN ...