Jurnal Ilmiah Keperawatan
Vol 17, No 2 (2022): October

Hubungan Antara Dukungan Keluarga Dalam Penggunaan Media Sosial dan Motivasi Belajar Anak Usia 10-12 Tahun

Saskia Intan Pradani (Unknown)
Asep Iskandar (Unknown)
Lita Heni Kusumawardani (Universitas Jenderal Soedirman)



Article Info

Publish Date
27 Oct 2022

Abstract

Pendahuluan: Motivasi belajar media sosial dan dukungan keluarga penting bagi anak usia 10-12 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara dukungan keluarga terhadap media sosial dengan motivasi belajar anak usia 10-12 tahun. Metode: Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Jumlah sampel adalah 50 anak usia 10-12 tahun di SDN 2 Purwonegoro dan SDN 5 Purwonegoro yang diambil melalui teknik simple random sampling. Instrumen yang digunakan adalah angket dengan analisis univariat, dan uji Somers'd. Hasil: Ditunjukkan bahwa responden penelitian berusia 10-12 tahun. Jenis kelamin laki-laki sebanyak 29 anak (58,0%). Mayoritas 24 anak memiliki dukungan keluarga dalam menggunakan media sosial dengan kategori sangat baik (48,0%) dan variabel motivasi belajar sebanyak 21 anak dengan kategori motivasi belajar tinggi (42,0%). Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan antara dukungan keluarga dalam penggunaan media sosial dengan motivasi belajar anak usia 10-12 tahun. Kesimpulan: Ada hubungan antara dukungan keluarga media sosial terhadap motivasi belajar anak usia 10-12 tahun dengan kekuatan hubungan yang lemah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIKSHT

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Ilmiah Keperawatan Stikes Hang Tuah Surabaya menerima artikel dalam bidang: Manajemen Keperawatan (Management in Nursing) Keperawatan Medikal Bedah (Medical-surgical Nursing) Keperawatan Keluarga dan Komunitas (Family and Community Health Nursing) Keperawatan Gawat Darurat (Emergency and ...