Jurnal Kejaora (Kesehatan Jasmani dan Olahraga)
Vol 7 No 1 (2022): Jurnal Kejaora (Kesehatan Jasmani dan Olah Raga)

MINAT MAHASISWA PJKR DALAM BELAJAR MATAKULIAH ATLETIK PADA MASA PANDEMI COVID_19

Ruman (Unknown)
Achmad Zakaria (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 May 2022

Abstract

Pembelajaran daring adalah sebuah media pembelajaran yang menggunakan dan memanfaatkan teknologi, yang digunakan untuk interaksi dalam proses pembelajaran. Pembelajaran daring dapat membantu memutus rantai penyebaran Covid-19, sekolah dianggap menjadi sebuah tempat penyebaran Covid_19, oleh karena itu sekolah harus ketat dalammenerapkan prokes. Hasil dari kesimpulan penelitian dalam pelaksanaan pembelajaran mata kuliah atletik yang dilaksanakan menggunakan sistem perkuliahan daring di masa pandemik Covid_19 pada_mahasiswa Program studi PJKR dengan hasil rata-rata berada pada katagori sangat tinggi, dengan ketertarikan mengikuti perkuliahan atletik. Dalam pelaksanaan pembelajaran menggunakan daring dosen harus pintar dalam memotivasi dan menyediakan metode dan media yang menarik dalam pelaksanaan pembelajaran daring. Kegiatan praktik Atletik dilaksanakan pada masa pandemi Covid_19 mengunakan sistem daring mahasiswa memperlihatkan dari dirinya perasaan yang membahagiakan, karena dapat memberikan keterlibatan secara aktif, perhatian dalam pembelajaran. Dalam penelitian ini terdapat kekurangan diharapkan kedepannya penelitian selanjutnya dapat memberikan manfaat yang lebih baik dalam penelitian kedepannya. Jenis Metode penelitian dalam penelitian ini adalah mengunakan deskriptif kuantitatif. Mahasiswa yang mengikuti kelas atletik yang berjumlah 42 mahasiswa sekaligus sebagai populasi. Hasil dari kesimpulan penelitian dalam pelaksanaan pembelajaran dengan penerapan 4 indikator pada mata kuliah atletik yang dilaksanakan menggunakan sistem daring di masa pandemic covid-19 yang dilaksanakan pada mahasiswa Program studi PJKR dengan hasil rata-rata berada pada katagori sangat tinggi dengan jumlah mahasiswa 22 sebanyak 69,25%, dengan ketertarikan mengikuti perkuliahan atletik, dengan kategori Tinggi dengan rata-rata sebanyak 7 mahasiswa dengan persentase 23,43%, untuk karegori Sedang sebanyak 2 mahasiswa dengan persentase 6,4% sedangkan tidak ada mahasiswa pada kategori rendah dan sangat rendah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

kejaora

Publisher

Subject

Humanities Education Physics

Description

Jurnal Kejaora merupakan kumpulan dari jurnal hasil-hasil penelitian, kajian pustaka dan karya ilmiah dalam bidang pendidikan jasmani, olahraga, kesehatan dan rekreasi. Diterbitkan secara berkala dua kali per tahun pada Bulan April dan November oleh Jurusan (Program Studi) Pendidikan Jasmani ...