Prosiding Seminar Nasional Hasil-hasil Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat
Vol 1 (2019): PROSIDING SEMINAR NASIONAL LPPM UMP 2019

ANALISIS CORPORATE GOVERNANCE PADA BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA

Hadi Pramono (Universitas Muhammadiyah Purwokerto)
Iwan Fakhruddin (Universitas Muhammadiyah Purwokerto)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2019

Abstract

Corporate Governance merupakan pengelolaan institusi, mekanisme pengambilan keputusan dan desain suatu perusahaan yang dilakukan oleh manajemen dalam upaya untuk menciptakan nilai untuk pemilik perusahaan dengan peningkatan kinerja perusahaan. Pelaksanaan yang baik dari tata kelola perusahaan merupakan satuprasyarat keberhasilan kinerja keuangan perusahaan yang memungkinan terhentinya kesewenang-wenangan dalam pengambilan keputusan baik oleh prinsipal maupun agen. Sesuai dengan agency theory perusahaan yang menerapkan Good Corporate Governance yang lebih baik, akan menghasilkan informasi positif yang akan berpengaruh terhadap reputasi perusahaan. Objek dalam penelitian ini 12 Bank Umum Syariah di Indonesia. Periode yang diteliti antara tahun 2013-2017. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat dua variabel yang berpengaruh terhadap Kinerja Keuangan, yaitu Dewan Pengawas Syariah dan Dewan Komisaris. Sedangkan tiga variabel yang lain, yaitu Rapat Dewan Pengawas Syariah, Kepemilikan Institusi, dan Komite Audit tidakberpengaruh terhadap Kinerja Keuangan Bank Umum Syariah.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

semnaslppm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences

Description

Prosiding Seminar Nasional Hasil-Hasil Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat merupakan wadah artikel-artikel prosiding seminar nasional hasil-hasil penelitian dan pengabdian pada masyarakat. Dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah ...