Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
Vol 6 No 3 (2022): Edisi September - Desember 2022

PENGARUH AKUNTABILITAS, TRANSPARANSI DAN KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP KINERJA KEUANGAN UMKM DI KABUPATEN KEDIRI

Hari Purwanti (Unknown)
Anik Yuliati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2022

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh akuntabilitas, transparansi dan kompetensi terhadap kinerja keuangan UMKM di Kabupaten Kediri. Sampel dalam penelitian ini adalah pelaku UMKM yang telah memiliki izin yang berada di Kabupaten Kediri dengan teknik pengambilan sampel menggunakan metode probability sampling dengan teknik simple random sampling dengan menggunakan rumus slovin didapatkan jumlah sampel sebanyak 70 mahasiswa. Sedangkan teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket yang terdiri atas beberapa pertanyaan secara tertulis yang diajukan kepada responden dan teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Analisis Regresi Linier Berganda dengan menggunakan Statistical Package for Social Science (SPSS). Hasil analisis membuktikan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan akuntabilitas, transparansi dan kompetensi terhadap kinerja keuangan UMKM di Kabupaten Kediri, hasil ini membuktikan bahwa akuntabilitas, transparansi dan kompetensi sangat dibutuhkan dalam meningkatkan kinerja keuangan UMKM di Kabupaten Kediri.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mea

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan ...