Journal of Politic and Government Studies
Vol 12, No 1 : Periode Wisuda Januari 2023

ANALISIS IMPLEMENTASI KEBIJAKAN DALAM LAYANAN PENDIDIKAN BERBASIS E-GOVERNMENT DI DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN PROVINSI JAWA TENGAH

Ismira Wijayanti Sutopo (S1 Ilmu Pemerintahan)
Wijayanto - - (S1 ilmu Pemerintahan)
Teguh - Yuwono (S1 Ilmu Pemerintahan)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi kebijakan e-Government di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah. Sebagai metode, penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Temuan yang diperoleh oleh peneliti dalam penelitian ini adalah Disdikbud Jawa Tengah belum memiliki SOP yang secara khusus membahas mengenai implementasi e-Government. Ketiadaan SOP ini sangat berpengaruh dalam setiap aspek lainnya dan menyebabkan hambatan khususnya di aspek struktur birokrasi. Disdikbud Jawa Tengah juga masih mengalami hambatan lain seperti kurangnya jumlah dan kualitas sumber daya manusia dan kurangnya anggaran dana dalam menyediakan fasilitas yang baik. Secara keseluruhan, implementasi kebijakan e-Government di instansi tersebut belum berhasil dan masih terdapat banyak hambatan-hambatan yang menyertai

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpgs

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Jurnal Ilmu Pemerintahan diterbitkan oleh Jurusan Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas ...