JURNAL EMBA : JURNAL RISET EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol. 10 No. 4 (2022): JE. VOL 10 NO 4 (2022)

PENGARUH FINANCIAL DISTRESS, PROFITABILITAS DAN AUDITOR SWITCHING TERHADAP AUDIT DELAY PADA PERUSAHAAN INFRASTRUKTUR, UTILITAS DAN TRANSPORTASI PADA BURSA EFEK INDONESIA

Ester Glorria Estefanny Takalumang (Universitas Sam Ratulangi)
Inggriani Elim (Unknown)
Priscilia Weku (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2022

Abstract

Audit delay merupakan peristiwa keterlambatan perusahaan dalam menyampaikan laporan auditnya dan masih terjadi tiap tahunnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari Financial distress, profitabilitas dan Auditor switching terhadap Audit delay pada sektor infrastruktur utilitas dan transportasi pada Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2018-2020. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Metode pengambilan sampel yang digunakkan adalah teknik purposive sampling dan terdiri dari 24 perusahaan infrastruktur, utilitas dan transportasi. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial Financial distress tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Audit delay, profitabilitas tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Audit delay, dan Auditor switching berpengaruh signifikan terhadap Audit delay, sedangkan secara simultan Financial distress, Profitabilitas, dan Auditor switching tidak berpengaruh signifikan terhadap Audit delay.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

emba

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal EMBA merupakan terbitan berkala sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dibidang ekonomi. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi Manado. Jurnal ini diterbitkan 4 kali setahun, sejak tahun 2012. Setiap artikel direview oleh ...